Review (K-Drama): What's Wrong With Secretary Kim?


Judul: What's Wrong With Secretary Kim
Genre: Komedi Romantis
Kategori: Drama Korea
Jumlah Episode: 16 (durasi 1 jam/episode)
Rilis: 2018

.
Pemain Utama:
Park Seo Joon sebagai Lee Young Joon/ Lee Sung Hyun
Park Min Young sebagai Kim Mi So
Lee Tae Hwan sebagai Lee Sung Yeon (kakak Young Joon)

What's Wrong With Secretary Kim (W3SK) merupakan drama korea yang diadaptasi dari webtoon berjudul sama dan novelnya yang berjudul Why Secretary Kim.

Drama Korea yang pertama kali saya tonton, saya bukannya anti drakor qo hanya saja terkadang gak punya waktu buat nontonnya hehe, lebih suka film yang sekali nonton langsung habis. Nah karena lihat reviewnya di sebuah web jadilah saya penasaran dan nonton pas banget kan lagi liburan 😉


Sinopsis:
Lee Young Joon adalah seorang wakil pimpinan di sebuah perusahaan bernama Yumyung Grup yang terkenal ganteng, pintar, kaya namun sombong dan sangat narsis. Young Joon memiliki sekretaris cantik, pintar, namun berasal dari keluarga biasa-biasa saja bernama Kim Mi So yang sudah setia bekerja selama 9 tahun. Keputusan untuk resign secara tiba-tiba diutarakan oleh Kim Mi So, sang wakil pimpinan dengan sifatnya yang paling narsis menyangka bahwa keputusan sekretaris Kim mengundurkan diri adalah karena jatuh cinta padanya. Pada akhirnya berbagai macam cara dilakukan oleh Lee Younh joon agar sekretaris Kim mau tetap bekerja untuknya. Dari mulai menawarkan gaji besar, dijadikan direktur, bahkan Lee Young Joon nekat untuk menikahi Kim Mi So. Apakah Kim Mi So bersedia untuk menikah dengan bos nya sendiri? Lalu apakah sebetulnya alasan Kim Mi So mengundurkan diri sebagai sekretaris?

W3SK versi drama vs Webtoon


Itulah kira-kira sinopsis dari drama korea W3SK, butuh waktu lama untuk saya menghabiskan drakor ini kira-kira 2 minggu 😂. Cerita yang diangkat sebetulnya sudah klise ya, dimana seorang bos jatuh cinta pada bawahannya. Namun yang menjadi nilai plus dari drakor ini adalah chemistry para pemainnya. Akting antara bos dan sekretarisnya menurut saya pas banget, ditambah para pemeran pendukung yang tingkahnya kocak semua. Oiya awal nonton episode saya agak aneh liat kenarsisan Lee Young Joon, tapi lama-lama jadi biasa liatnya 😂

Scene yang paling saya suka dari keseluruhan adalah (maaf ya kalau spoiler dikit), waktu Lee Young Joon ikut ke acara yang diadakan oleh Kim Mi So bersama kedua kakak perempuannya untuk mengenang Ibunya Kim yang sudah meninggal, nah di episode ini lumayan banyak menceritakan masa kecil Kim Mi So, bagaimana Ibunya bisa meninggal. Disini juga diperlihatkan ketangguhan Lee Young Joon untuk meyakinkan Kim Mi So dan kedua kakak perempuannya. Tapi saya lupa di episode berapa 😁

Dibalik kisahnya yang sederhana sebetulnya ada pelajaran yang bisa kita ambil dari seorang Kim Mi So yaitu bekerja keras tanpa pantang menyerah. Serta seberapapun kita peduli dengan orang lain jangan sampai kita lupa untuk mencintai diri sendiri 😊

Selamat menonton

Rating: 3,5/5


8 Comments

  1. Korean drama farvorit akuu. Ceritanya emang mudah ditebak tapi bikin ber abis. Udah gitu pengen mararon terus kalo nontonnya, habisnya penasaran ditiap episodenya hahaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau yang cuma sekedar cari hiburan emang drama ini pas banget karena ceritanya ringan 😀

      Hapus
  2. drama yang lumayan bagus nih, soalnya yg main kece. hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyaa... Cocok bangett pemeran bos dan sekretarisnya 😊

      Hapus
  3. Ih seriusan aku dari kapan taun ngidam banget nonton film ini ya Allah. Semoga bisa segera nonton yak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nonton aja mba di viu, cuma kl lewat viu lumayan menguras kuota, aku dpt dari teman juga. Coba kalo kita dekat, aq kasih deh filmnya 😀

      Hapus
  4. Kalo dari segi cerita, jujur, drakor ini menurutku biasa aja sih (no hard feeling, very subjective opinion). Tapi, chemistry Park Seo Joon & Park Min Young bagus banget. Tumpah ruah meluap-luap. Itu yg bikin aku betah nonton drakor ini sampai tamat.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mba Gita, makanya kubilang ceritanya klise banget. Tapi yang menarik chemistry pemainnya :)

      Hapus